Cara Membuat Surat Lamaran Kerja Dalam Bahasa Inggris Ter Up to Date
Salam semangat para pembaca, somoga hari ini menjadi hari yang penuh semangat untuk kita semua. Ok, pada artikel ini kita akan membahas tuntas tentang sebuah surat yang menjadi sahabat dekat bagi para job seeker dalam kesehariannya yaitu surat lamaran kerja. Namun ada yang sedikit berbeda pada pembahasan kita kali ini, karena kita akan mencoba membuat surat lamaran pekerjaan berbahasa Inggris. Surat lamaran Kerja (application letter) berbahasa inggris sangat penting perananya bagi para job seeker sekalian pada era globalisasi ini. Oleh karenanya semoga dengan pembahasan ini kemudian akan tergambar dengan jelas bagaimana caranya membuat surat lamaran pekerjaan dalam bahasa inggris.
Pengertian Surat Lamaran Pekerjaan
Sebelum terlalu jauh membahas tentang hal ini, terlebih dahulu kita harus mengetahui apakah yang dimaksud dengan surat ? Menurut Prajudi Atmosudirdjo, surat adalah helai kertas yang ditulis atas nama pribadi penulis atau atas nama kedudukannya dalam organsasi yang ditujukan pada alamat tertentu dan memuat bahan komunikasi. Dalam hal ini, berdasarkan esensinya maka dapat kita katakan bahwa surat lamaran pekerjaan termasuk dalam surat atas nama pribadi penulis atau dengan kata lain disebut dengan surat pribadi.Kemudian, apa yang dimaksud dengan surat lamaran pekerjaan? Jika merujuk pada pengertian di atas, kita dapat simpulkan bahwa surat lamaran pekerjaan adalah surat pribadi yang ditulis oleh para pencari kerja dalam melamar suatu pekerjaan di suatu instansi atau perusahaan tertentu. Lalu apasajakah yang harus kita tuliskan agar surat lamaran kerja ini dapat “memukau” pembaca untuk kemudian memanggil kita pada tahapan tes selanjutnya? Mari kita “kuliti” satu per satu bagian – bagian surat lamaran kerja pada uraian di bawah ini.
Bagian – Bagian Surat Lamaran Pekerjaan Dalam Bahasa Inggris
- Kepala Surat
Pada bagian pojok kanan atas surat, seperti lazimnya surat pribadi, berisi nama penulis surat, alamat penulis, nomor handphone penulis dan tanggal ditulisnya surat tersebut. Selanjutnya, di bawah sebelah kiri, setelah informasi – informasi di atas, berisi tentang ke pada siapa surat lamaran ini ditujukan disertai dengan kata Attention To di atasnya. Kemudian berurut di bawahnya adalah nama perusahaan dan alamatnya.
- Paragrap Pembuka
Pada bagian ini, penulis harus menuliskan dengan jelas mengapa surat ini ditulis, pekerjaan yang dilamar, dan bagaimana atau di mana penulis memperoleh informasi tentang lowongan pekerjaan tersebut. Jika informasi lowongan diperoleh dari seseorang yang mungkin diketahui oleh instansi yang dituju, maka sebaiknya penulis menuliskan dengan lengkap nama, jabatan, dan posisi dari orang tersebut. Namun apabila informasi tersebut diperoleh dari iklan lowongan pekerjaan atau artikel tertulis lainya, penulis sebaiknya menuliskan penerbit dari artikel tersebut beserta tanggal terbitnya.
- Isi
Paragrap ke dua ini adalah bagian utama dari setiap surat lamaran kerja. Pada bagian ini, penulis dapat mempromosikan diri dengan kalimat – kalimat yang to the point dan optimistis tentang kepribadiannya, latar belakang pendidikan beserta pencapaian – pencapainnya, pengalaman kerja, dan tentunya skil – skil penulis yang sesuai dengan kebutuhan posisi yang dilamar. Dalam hal penulis ingin berpindah pekerjaan dari satu institusi ke institusi yang lain, penting kiranya penulis menceritakan pencapaian tertingginya dalam institusi sebelumnya dan tidak mengkritisi keburukan – keburukan yang terdapat pada institusi tersebut. Ini penting untuk diperhatikan agar dapat menjadi bahan pertimbangan yang mengesankan bagi para penyedia lowongan kerja. Bagian isi ini bisa dituliskan lebih dari satu paragrap asalkan tetap efektif dan efisien dalam bahasa penyampainnya.
- Paragrap Penutup
Paragrap terakhir ini juga tidak kalah pentingnya, karena pada paragraph inilah penulis dapat meninggalkan kesan yang baik ke pada para pembuka lowongan. Pada paragrap ini sebaiknya penulis menawarkan informasil lebih jika dibutuhkan dan harus mengindikasikan harapan penulis untuk dipanggil pada tahapan tes selanjutnya. bagian ini harus juga memastikan kesediaan dan kesiapan pelamar untuk memberikan informasi yang sejelas –jelasnya tentang dirinya jika diundang pada tahapan tes selanjutnya dengan bahasa –bahasa yang optimis namun tidak arogan.
Nah setidaknya ada empat bagian penting itulah yang dapat membantu pelamar memberikan informasi yang jelas, lugas, dan berkesan dalam sebuah lamaran pekerjaan. Untuk lebih jelasnya mari kita lihat contoh – contoh surat lamaran yang ada di halamn ini. Semoga artikel ini bermanfaat.
Untuk lebih jelasnya, perhatikan contoh surat yang sudah saya tulis di bawah ini.
Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Dalam Bahasa Inggris
Affriyan Eko Sarjono
Jl. Sultan Haji Sepang Jaya
Bandar Lampung
085789252152
May 14th 2015
Attention to
PT COFFINDO
Bandar Lampung
Dear Sir/Madam,
Having known about the information of your job vacancy in Radar Lampung May 10th 2015, I am interested in applying for Bussiness Development Staff in your company.
My name is Affriyan Eko Sarjono, I am 25 years old. I have been graduated from English Education Study Program at Lampung University on November 2012. My GPA is 3.30 and it is considered to graduate satisfactorily. I am fully familiar with English, both written and oral. I consider myself to have qualifications as you want. I have good determination for progress and growing, learn new things easily, and can work both in a team and by myself.
By having qualifications, I am confident that I will be able to contribute effectively to your department. Herewith I include:
- Copy of Academic Transcript
- Curriculum Vitae
- Recent photograph
I sincerely hope that my qualifications are interesting to you and that an interview might be arranged as soon as possible. Thank you for your consideration. I look forward to coming to the interview you soon.
Your Sincerely,
Affriyan Eko Sarjono
Originally posted 2024-05-05 00:08:38.