Pengertian dan Rumus Dalam 3 Jenis Contoh Kalimat Preference

Mr Min

Tentunya kita pernah dihadapkan dengan dua pilihan yang mempunyai keunggulan, ketertarikan ataupun tujuan yang berbeda. Dan mungkin juga kalian merasa bingung dalam pemilihan diantara mereka. Kita diharuskan memilih diantaranya dan kita harus tau dasarnya kita memilihnya. Kalau dimateri “degree comparison of adajective” kita membandingkan sifat antara dua benda. Kalau hanya untuk memilih tanpa membandingkan, kita menggunakan “PREFERENCE”.

Pengertian,Rumus , Jenis dan Contoh Kalimat Preference

PREFERENCE (ungkapan lebih suka)” digunakan untuk memilih kata benda (noun)/ kata kerja yang tingkatanya lebih. Kata benda yang dimaksud (noun) bisa berupa asli kata benda atau gerud.

Ada 3 pola beserta contohnya yang terdapat dalam Preference yaitu sebagai berikut :

1. PREFER

Prefer yang arti sebenernya adalah lebih suka, dan mempunyai arti yang sama juga d ungkapan “preference). Kata “PREFER” untuk berarti lebih suka, tidak bia berdiri sendiri. Ia harus d pasangkan dengan kata “TO”.

Pola “prefer” yang menggunakan kata benda (noun) :

S + PREFER + NOUN + TO + NOUN

Contohnya :

  • Endang prefers mango to orange
    (Endang lebih suka mangga dari pada jeruk)
  • My grandmother preferred a cup of coffee to tea
    (Neneku lebih suka secangkir kopi dari pada teh)
  • My baby prefers porridge to rice
    (Bayiku lebih suka bubur dari pada nasi)

Pola “prefer” yang menggunakan kata kerja. Kata kerja yang dimaksud menjadi gerund karena telah mendapat tambahan –ing.

S + PREFER +V-ING + TO + V-ING

Contohnya :

  • My children prefer playing ball to swimming
    (anak-anaky lebih suka bermain bola dari pada berenang)
  • Most of my neighbors preferred gardening to working at company
    (sebagian besar tetangga say lebih suka berkebun dari pada bekerja d perusahaan)
  • I prefer watching movie to reading comic
    (saya lebih suka menonton film dari pada membacakomik)

2. LIKE

Like yang arti sebenernya adalah l suka, tapi mempunyai arti yang sama d ungkapan “preference”, justru disini art dari kata “like” adalah lebih suka. Kata “LIKE” untuk berarti lebih suka, tidak bia berdiri sendiri. Ia harus d pasangkan dengan kata “BETTER THAN”.

Pola “like” yang menggunakan kata benda (noun)

S + LIKE + NOUN + BETTER THAN + NOUN

Contohnya :

  • She likes novel better than magazine
    (Dia(pr) lebih suka novel dari pada majalah)
  • Nobita liked sword better than gun
    (Nobita lebih suka pedang daripada senjata api)
  • My daughter likes game better than food
    (Anak gadisku lebih suka permainan dari pada makanan)

Pola “Like” yang menggunakan kata kerja. Kata kerja yang dimaksud menjadi gerund karena telah mendapat tambahan –ing.

S + LIKE + V-ING + BETTER THAN + V-ING

Contohnya :

  • Anjasmara likes travelling better than shopping
    (Anjasmara lebih suka jalan-jalan dari pada berbelanja)
  • Dini liked cooking better than planting
    (Dini lebih suka memasak dari pada bercocok tanam)
  • We like staying at home better than going out
    (Kami lebih suka berada dirumah dari pada pergi keluar)

3. WOULD RATHER

Kata “WOULD RATHER” untuk berarti lebih suka, tidak bia berdiri sendiri. Ia harus di pasangkan dengan kata “THAN”.

Pola “would rather” yang menggunakan kata benda (noun)

S + WOULD RATHER + NOUN + THAN + NOUN

Contohnya :

  • Fairuz would rather spongeboob than doreaemon
    (Fairuz lebih suka spongebob dari pada doraemon)
  • Nadina would rather barbey than another doll
    (Nadina lebih suka Barbey dari pada boneka lainnya)
  • Riki would rather car than motorcycle
    (Riki lebih suka mobil dari pada motor)

Pola “would rather” yang menggunakan kata kerja (verb). Kata kerja(verb) yang dimaksud adalah kata kerj bentuk pertama (infinitive).

S + WOULD RATHER + INFINITIVE + THAN + INFINITIVE

Contohnya :

  • Nanda would rather go by bus than take a walk
    (Nanda lebih suka pergi menggunakan bus dai pada jalan kaki)
  • Miftahul would rather buy new camera than buy new book
    (Miftahul lebih suka membeli kamera baru dari pda buku baru)
  • Tina would rather call in dinningroom than call in bedroom
    (Tina lebih suka menelepon d ruang tengah dai pada menelepon dirkamar tidur)

Demikianlah pembahasan materi bahasa inggris tentang Pengertian dan Rumus Dalam 3 Jenis Contoh Kalimat Preference pada posting artikel kali ini. Sampai jumpa sahabat setia BIOke,sampai jumpa lagi pada posting materi bahasa inggris berikutnya. See youuu! ^_^

Originally posted 2024-05-30 07:33:41.

Bagikan: